Atasi Degradasi Moral...? Kampung Pancasila Solusinya

MARGOYOSO,KAAPNEWS.COM

Pencanangan Kampung Pancasila Pagi ini menjadi moment yang sangat berharga bagi Desa Soneyan Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati ,Selasa(31/5/2022)

Keberagaman,kerukunan,kebhinekaan dalam lingkungan Desa Soneyan menjadi dasar di canangkannya sebagai Kampung Pancasila,lebih dari itu Desa Soneyan mempunyai beberapa Kearifan lokal,diantaranya Tari Topeng,lamporan dan masih banyak yang lain.

"Dalam sejarah pancasila tercermin dalam kitab sutasoema yang mengandung arti dari mulai keberadaban bermasyarakat hingga kebhinekaan,sehingga sudah semestinya kita sebagai warga negara indonesia bisa mengamalkan dari 5 sila dalam pancasila,kami berterima kasih sekali kepada semua komponen yang sudah membantu dalam menjadikan Desa Soneyan menjadi Kampung Pancasila"tutur Margi siswanto sebagai Kepala Desa Soneyan.

Dalam kesempatan yang sama camat Margoyoso menyampaikan "Dengan di canangkanya Kampung Pancasila di Desa Soneyan ini di harapkan Toleransi antar masyarakat yang menjadi tolak ukur sebagai pengamalan dari nilai-nilai pancasila,sehingga kehidupan yang komunal akan terbentuk di dalam masyarakat,untuk itu hanya Pancasila yang dapat menjadi pemersatu bangsa di awali dari lingkup terkecil tingkat Desa" Tegas Agus Purwanto SH.

Danramil Margoyoso Kapten infanteri Jubaidi dalam sambutanya menyampaikan "Saat ini kita rasakan Degradasi Moral pada kalangan masyarakat terutama pada golongan kaum milenial,untuk itu dengan adanya Kampung pancasila ini di harapkan bisa menjadi awal terbentuknya moral pancasila sejak Dini dengan Diawali dari pendidikan usia Dini,semoga Desa Soneyan bisa menjadi pelopor Desa-Desa lain di wilayah kecamatan Margoyoso"Pungkasnya(KN.Ipl)

0 Response to "Atasi Degradasi Moral...? Kampung Pancasila Solusinya"

Post a Comment