Berpakaian Adat Pati, Dandim Pati Menghadiri Acara Puncak Perayaan Meron


Sukolilo,KAAPnews.com

Puncak perayaan tradisi Meron di desa Sukolilo kecamatan Sukolilo kabupaten Pati digelar hari Jum'at siang tanggal 29 September 2023 mulai Pukul 12.45 Wib s/d pukul 15.00 Wib. 

Acara berlangsung sangat meriah dihadiri Dandim 0718/Pati Letkol Inf Catur Irawan, S.I.P., M.I.P, Wakapolresta Pati Akbp Dandy Ario Yustiawan, S.I.K, serta Forkopimda, Anggota DPR RI H Sudewo, Forkopincam Sukolilo, seluruh kades kecamatan Sukolilo serta undangan terkait.

Ketua Panitia Meron Sobhan Rohman menyampaikan bahwa untuk rangkaian kegiatan Meron 2023 kali ini bertajuk Nyawiji jaga Tradisi ada 10 tahapan yang sudah dilaksanakan, dan puncaknya adalah hari jumat 29 September 2023.

Menurutnya ada 4 ritual yang tidak dapat dirubah oleh masyarakak desa Sukolilo tentang Tradisi Meron ini yakni Penetapan hari yaitu sesuai perhitungan tahun Aboge, Membaca sejarah Meron, Tempat / lokasi gunungan yang tidak dapat dipindah dan tatanan Gunungan.

Ia juga menegaskan untuk perayaan tradisi Meron ini merupakan pelestarian Budaya Masyarakat desa Sukolilo yang harus dijaga. Ia berharap semoga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat desa Sukolilo khususnya dan Kabupaten Pati pada umumnya.

Dandim 0718/Pati yang hadir secara langsung menyampaikan apresiasi serta menyambut baik kegiatan tersebut.

"Ini merupakan tradisi atau kearifan lokal masyarakat desa Sukolilo yang terus dilestarikan sebagai peninggalan tadisi budaya yang menjadi salah satu ikon wisata budaya di wilayah kabupaten Pati,"ungkap Dandim.(KN.Pendim)

0 Response to "Berpakaian Adat Pati, Dandim Pati Menghadiri Acara Puncak Perayaan Meron"

Post a Comment