Koramil Winong Melaksanakan Karya Bhakti Menyambut HUT Ke-78 TNI


Winong,KAAPnews.com

Dalam rangka menyambut HUT Ke-78 Tentara Nasional Indonesia tahun 2023, Koramil 18/Winong melaksanakan kegiatan Karya Bhakti bersama masyarakat desa Tanggel Kecamatan Winong kabupaten Pati. Minggu,(17/09/2023).

Kegiatan Karya Bhakti kali ini dengan sasaran Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Subadi warga RT 05 RW 01 desa Tanggel.

Kapten Chb Wasis mengungkapkan bahwa dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah menyambut HUT ke-78 TNI serta membantu masyarakat di wilayah kecamatan Winong. 

"Kami kerahkan anggota Koramil Winong untuk membantu masyarakat yang rumahnya sedang ada perbaikan. Ini untuk membantu mengurangi biaya operasional dalam proses renovasi,"ungkapnya.

"Kegiatan ini merupakan wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, karena TNI hakekatnya adalah anak kandung rakyat,"sambungnya.

Kegiatan Karya Bhakti dipimpin Bati Tuud Peltu Sutar, hadir pula Kepala Desa Tanggel Kunarto, Perangkat Desa Tanggel serta masyarakat.(KN.Pendim)

0 Response to "Koramil Winong Melaksanakan Karya Bhakti Menyambut HUT Ke-78 TNI"

Post a Comment